Sebutkan Jenis Avertebrata Berdasarkan simetri tubuhnya

Jenis invertebrata terdapat dua kelompok yakni yang berdasarkan jenis simetris tubuhnya dan yang berdasarkan tingkat perkembangan lapisan tubuhnya, dibawah ini akan dijelaskan jenis dari Avertebrata Berdasarkan jenis simetri tubuhnya.

Dengan berdasarkan jenis simetri tubuhnya, Avertebrata ini dapat dibedakan menjadi :

  1. kelompok hewan bersimetri radial serta
  2. kelompok hewan bersimetri bilateral.

kelompok hewan bersimetri radial

Disebut dengan hewan bersimetri radial karena tubuhnya itu dapat dipotong menjadi 2 bagian yang simetris dengan melalui lebih dari satu arah. Oleh karenanya, tubuh hewan yang bersimetri radial itu biasanya berbentuk silindris atau juga membulat. Bagian tubuh sebelah atas yang dekat dengan mulut itu disebut bagian oral, sedangkan untuk bagian di sebelah bawah disebut dengan bagian suboral.

kelompok hewan bersimetri bilateral

Disebut sebagai hewan bersimetri bilateral karena tubuhnya itu dapat dipotong menjadi dua bagian yang simetris hanya dengan melalui satu arah. Oleh sebab itu, tubuh hewan yang bersimetri bilateral ini biasanya dapat dipotong menghasilkan dua bagian yang simetris dari arah kepala (cephal) terus ke arah ekor (caudal) serta juga bidang tersebut berdiri atau vertikal artinya dari arah atas (superior) dan ke arah bawah (inferior).

Updated: 21/03/2024 — 07:04