Soal dan pembahasan sistem saraf tingkat SMP

Hai kawan-kawan, selamat berjumpa kembali, di bawah ini adalah contoh soal pilihan ganda sistem saraf untuk SMP disertai jawabannya. Semoga contoh soal pilihan ganda sistem saraf untuk SMP disertai jawabannya ini memberikan manfaat yang banyak.

Soal no. 1). Urutan jalannya rangsang pada gerak biasa adalah…..
a. impuls – saraf sensori – konduktor – saraf motor – gerak
b. impuls – saraf sensori – otak – saraf motor – gerak
c. impuls – konduktor – saraf sensori – saraf motor – gerak
d. impuls – saraf motor – otak – saraf sensori – gerak

Jawaban: B

Soal No. 2). Fungsi susunan saraf simpatetik yaitu…..
a. mempersempit pembuluh darah, memperlambat denyut jantung
b. mengurangi tekanan darah, mempercepat denyut jantung
c. mempertinggi tekanan darah, mempercepat denyut jantung
d. memperbesar pembuluh darah, memperlambat denyut jantung

Jawaban: C

Soal No. 3). Rasa pedas pada mulut kita diterima oleh ujung saraf…..
a. Meissiner
b. Paccini
c. tanpa selaput
d. Ruffini

Jawaban: D

Soal No. 4). Sel saraf yang menghubungkan sel saraf sensori dengan sel saraf motor yaitu sel saraf…..
a. adjustor
b. sensori
c. motor
d. konektor

Jawaban: A

Soal No. 5). Pusat saraf penciuman yaitu…..
a. batang otak
b. otak besar
c. sumsum lanjutan
d. otak tengah

Jawaban: B

Soal No. 6). Sistem koordinasi tubuh manusia terlaksana oleh adanya . . . .
a. Otak dan sistem saraf
b. Otak dan sumsum tulang belakang
c. Sistem saraf dan hormon
d. Hormon dan sumsum tulang belakang

Jawaban: C

Soal No. 7). Sel saraf sensorik disebut juga sel saraf indera karena . . . .
a. Menerima dan meneruskan rangsang dari reseptor ke sel saraf motorik
b. Membawa rangsang dari reseptor ke otak atau sumsum tulang belakang
c. Membawa perintah dari otak atau sumsum tulang belakang
d. Menerima dan membawa rangsangan dari otot ke otak atau sumsum tulang belakang

Jawaban: B

Soal No. 8). Bagian sel saraf yang membungkus akson dan berfungsi sebagai isolator yaitu . . . .
a. Sel Schwann
b. Badan Miesel
c. Nodus Ranvier
d. Selubung Mielin

Jawaban: D

Soal No. 9). Sistem yang berfungsi mengatur dan mengendalikan kerja alat tubuh agar kerja serasi sesuai dengan fungsinya disebut sistem..
A. transportasi
B. koordinasi
C. ekskresi
D. reproduksi

Jawaban: B

Soal No. 10). Bagian tubuh yang berfungsi sebagai penerima rangsangan disebut..
A. reseptor
B. efektor
C. isolator
D. konduktor

Jawaban: A

Soal No. 11). Badan sel saraf berfungsi untuk..
A. menerima rangsang
B. mengantarkan rangsang
C. mengelolah rangsang
D. mengatur rangsang

Jawaban: C

Updated: 16/04/2024 — 03:05