Gastropoda, lebih umum dikenal sebagai siput dan siput telanjang, merupakan suatu kelas taksonomi di dalam filum Mollusca. Kelas ini meliputi segala jenis siput dan siput telanjang dengan berbagai ukuran, dari ukuran mikroskopis hingga ukuran yang besar. Terdapat ribuan spesies siput laut dan siput laut telanjang, sedemikian pula siput air tawar, limpet, siput darat, dan siput telanjang darat.
Klasifikasi Kelas Gastropoda
Saat ini klasifikasi kelas Gastropoda (taksonomi) masih terus mengalami revisi karena taksonomi modern ingin lebih akurat dalam mengelompokkan organisme berdasarkan evolusinya (urutan DNA). Taksonomi Gastropoda saat ini sedang disusun ulang untuk menjadi kelompok-kelompok yang monofiletik. Namun demikian, masih menarik untuk membahas klasifikasi lama dari kelompok hewan ini. Klasifikasi lama membagi kelas ini menjadi empat subkelas, yaitu:
- Opisthobranchia: insang di sebelah kanan dan di belakang jantung.
- Gymnomorpha: tidak memiliki cangkang.
- Prosobranchia: insang di sebelah depan jantung.
- Pulmonata: memiliki paru-paru (tidak memiliki insang).
Ciri-ciri Gastropoda
- Berjalan menggunakan otot perut
- Memiliki cangkang yang berbentuk kerucut
- Terdapat alat peraba dan titik mata pada bagian kepalanya
- Mulut dilengkapi dengan lidah yang kasar
- Gastropoda darat bernapas dengan paru-paru dan gastropoda air dengan insan
- Herbivora (pemakan tumbuh tumbuhan)
- Hidup di darat, air laut, dan air tawar.
Struktur tubuh Gastropoda
Tubuh larvanya bilateral simetri tetap ada perkembangan selanjutnya tubuh bagian belakang dan alat-alat dalamnya mengalami pembengkokan hampir membentuk lingkaran. Kecuali siput telanjng atau Vaginula, seluruh anggota tubuh Gastropoda terlindung oleh sebuah cangkang berkatup satu, sehingga disebut univalve.
Tubuh siput terdiri atas kepala dan badan. Struktur kepala sudah tampak jelas. Pada bagian ini terdapat dua pasang tentakel dan mulut. Tentekel yang terdapat di kepala tersebut meliputi sepasang tentakel dengan mata (khusus yang hidup di darat) dan sepasang tentakel untuk indra pembau.
Mulut Gastropoda telah berkembang baik. Letaknya di ujung anterior, dilengkapi dengan rahang dari zat tanduk serta lidah parut atau radula di dasar perutnya. Anus terletak di bagian anterior tubuh.
Alat peredaran darah siput terdiri atas jantung dan pembuluh darah yang masih sederhana. Jantung terdiri atas serambi dan ventrike yang terletak dalam rongga parikardial. Peredaran darah merupakan system peredaran darah terbuka.
Alat respirasi Gastropoda berupa insang bagi yang hidup di air dan paru pulmonum bagi yang hidup di darat. Di samping itu, kadang-kadang rongga mantel juga dapat melakukan fungsi respirasi. Pulmonum merupakan jalinan antara pembuluh-pembuluh darah yang berhubungan langsung dengan jantung.
Alat ekskresinya berupa ginjal yang terdapat di dekat jantung. Ginjal ini memiliki saluran ekskresi yang bermuara pada mantel.
System saraf Gastropoda terdiri atas tiga pasang, yaitu ganglion visceral, ganglion pedal, dan ganglion serebral. Di bawah ganglion pedal terdapat sepasang alat keseimbangan atau statosit.