Perbedaan Asam laktat dan Laktat

Pada pembahasan kali ini akan diuraikan mengenai perbedaan antara asam laktat dan laktat. Tetapi terlebih dahulu akan diberikan uraian singkat mengenai apa yang dimaksud dengan asam laktat dan laktat.

Apa yang dimaksud dengan asam laktat dan laktat?

Asam laktat (Nama IUPAC: asam 2-hidroksipropanoat (CH3-CHOH-COOH), dikenal juga sebagai asam susu) adalah senyawa kimia penting dalam beberapa proses biokimia. Seorang ahli kimia Swedia, Carl Wilhelm Scheele, pertama kali mengisolasinya pada tahun 1780. Secara struktur, ia adalah asam karboksilat dengan satu gugus hidroksil yang menempel pada gugus karboksil. Dalam air, ia terlarut lemah dan melepas proton (H+), membentuk ion laktat. Asam ini juga larut dalam alkohol dan bersifat menyerap air (higroskopik).

Asam ini memiliki simetri cermin (kiralitas), dengan dua isomer: asam L-(+)-laktat atau asam (S)-laktat dan, cerminannya, iasam D-(-)-laktat atau asam (R)-laktat. Hanya isomer yang pertama (S) aktif secara biologi.

Laktat berarti senyawa yang mengandung gugus yang berasal dari asam laktat, doc.cho.ch3

Bedanya asam laktat dengan laktat

  1. Laktat dihasilkan dari deprotonasi asam laktat.
  2. Asam laktat memiliki kemampuan untuk memberikan proton dan laktat tidak bisa.
  3. Dalam larutan (cairan sel), bentuk laktat lebih dominan.
  4. Laktat adalah anion; Oleh karena itu memiliki muatan -1. Asam laktat tidak memiliki muatan.
  5. Laktat adalah basa konjugat dari asam laktat.
  6. Asam laktat memiliki ikatan hidrogen intra-molekul sedangkan laktat tidak memiliki.
  7. Asam laktat dapat melewati membran lipid sedangkan laktat tidak bisa.