Dari Ibnu Abbas r.a, ia berkata bahwasanya Rasulullah sa bersabda, “Bencana agama ada tiga, yaitu ahli fiqih yang durhaka, imam yang zhalim, dan mujtahid yang bodoh (tidak mengerti masalah agama). (HR Dailami)
Saat ini agama islam merupakan salah satu agama terbesar yang ada di dunia. Beukanlah sebuah hal yang mengherankan bahwa di tiap negara banyak sekali penganut islamnya, bahkan di negara-negara barat yang mayoritas beragama non islam.
Pada dasarnya kemajuan suatu agama tidak bisa hanya dinilai dari kuantitasnya saja, tetapi harus dari kualitasnya. Oleh karena itu, Nabi Muhammad saw dengan tegas dalam hadits diatas bahwa penyebab kehancuran agama berasal dari dalam agama itu sendiri.
Adapun faktor penyebabnya adalah:
- Ahli fiqih yang durhaka. Saat ini, kita tidak kesulitan untuk mencari para ahli fiqih yang melakukan hal atau perkara yang dilarang oleh agama.
- Imam yang zhalim. Jika kita melihat fenomena yang terjadi saat ini, banyak sekali pemimpin dari mulai tingkatan terendah hingga yang tertinggi yang beragama islam, tetapi mereka berperilaku zhalim.
- Mujtahid yang tidak paham agama. saat ini banyak sekali orang yang mengaku dirinya mujtahid, dengan dalih atas nama agama dan Allah swt. tetapi mereka berbuat sewenang-wenang kepada orang lain.
Saat ini, apa yang sudah diperkirakan atau diprediksi oleh Rasulullah saw beberapa abad yang lalu telah menjadi kenyataan. Agama islam porak poranda oleh tiga hal yang telah diperkirakan Nabi saw.